
Tapteng,Liputan24jam.com – Babinsa Koramil 03/Pandan Sertu R.Purba melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial(Komsos) dengan Staf Kelurahan Sibuluan Indah, Kecamatan Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah,Senin(28/10/2024).
Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mendukung program kelurahan, dalam kesempatan ini Babinsa menyampaikan beberapa penekanan kepada staf kelurahan guna menjalin kerjasama yang baik demi meningkatkan tali silaturahmi dan menunjang Tugas Pokok Babinsa dalam pengumpulan atau pengambilan data-data terkait dengan bidang Hankam
Babinsa juga menyampaikan rasa terimakasih atas semua dukungan para Staf Kelurahan.
” Terimakasih kepada Rekan-rekan staf kelurahan yang selama ini selalu siap sedia membantu kerja Tugas Pokok Babinsa dalam memajukan program kelurahan seperti turut andil membantu Babinsa dalam melaksanakan pengumpulan data-data yang diminta oleh Pimpinan ” ungkap nya.
Ditempat yang terpisah dikonfirmasi oleh Danramil 03/Pandan Syahrial Batubara mengatakan bahwa Giat Komsos(Komunikasi Sosial) yang dilaksanakan oleh Babinsa bertujuan untuk menciptakan rasa keakraban antar Babinsa dengan seluruh stakeholder kelurahan guna menyongsong tugas kita bersama yaitu memajukan warga masyarakat, ujarnya.
“Selaku Babinsa, sudah sepatutnya kita dekat dengan seluruh masyarakat. Agar keberadaan TNI dapat diterima dan berdampak positif bagi masyarakat. Sehingga dapat menjalin kerja sama yang kuat dalam menjaga wilayah binaan” kata Babinsa.
(Tim Red-)