Tapteng,Liputan24jam.com – Dalam rangka menyukseskan Pilkada Tahun 2024, acara pembekalan dan pelantikan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se-Kecamatan Sitahuis diselenggarakan dengan penuh semangat dan kekhidmatan,Bertempat di Dusun III Sibunga – Bunga Desa Mardame,Kecamatan Sitahuis,Kabupaten Tapanuli tengah, Senin (05/11/2024).
Acara ini dimulai pukul 10.00 Wib dan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, termasuk Babinsa Koramil 05/kolang Serda Ius pasaribu.
Hadir dalam kegiatan tersebut, di antaranya mewakili Camat yaitu Kasi PMD, Arnektus Simbolon SH, Ketua Panwaslu Kecamatan Sitahuis Simon Herbin Sihombing, Ketua PPK Kecamatan Sitahuis Bangun Simatupang, mewakili Kapolsek Pandan yaitu Babinkamtibmas Aipda Rindu Hutabarat, mewakili Danramil 05/kolang Babinsa Serda Ius pasaribu,Kordiv Bidang P2HP Panwaslu Kecamatan Sitahuis Tri Juni Tobing,Para Rohanian dan para PKD Se-kecamatan Sitahuis Serta seluruh para pengawas TPS Se-kecamatan Sitahuis sebanyak 13 orang yang akan dilantik. dalam acara ini menegaskan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menciptakan pesta demokrasi yang aman dan kondusif.
Acara dimulai dengan pembukaan tepat pukul 10.00 WIB, disusul dengan lantunan lagu Indonesia Raya yang membangkitkan semangat nasionalisme. Setelahnya, seluruh pengawas TPS melakukan pembacaan Fakta Integritas, menegaskan komitmen untuk menjaga netralitas dan mengedepankan prinsip kejujuran dalam setiap tahapan pengawasan Pilkada.
Ketua Panwaslu Kecamatan Sitahuis Simon Herbin Sihombing, memimpin prosesi pengambilan sumpah bagi seluruh pengawas TPS. Dalam sumpahnya, para pengawas TPS berikrar untuk menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, netralitas, dan menjaga kehormatan dalam pengawasan proses Pilkada di wilayah masing-masing.
Dikesempatan tersebut ketua panwaslu kecamatan Sitahuis Simon Herbin Sihombing juga menambahkan dalam sambutannya bahwa tugas utama para PTPS adalah membantu PKD dalam mengawasi seluruh proses pemilihan di tingkat TPS. Ia juga mengingatkan agar para pengawas TPS dapat bekerja dengan cermat dan tegas mulai dari persiapan, pelaksanaan pemungutan suara, hingga penghitungan suara, demi terciptanya hasil pemilihan yang bersih dan adil
Serda Ius pasaribu, menyampaikan mengajak semua pihak untuk menjaga semangat kebersamaan dan saling mendukung dalam mensukseskan Pilkada.
“Sebagai pengawas TPS, kalian adalah ujung tombak keadilan dan kelancaran proses demokrasi. Mari kita kawal bersama Pilkada 2024 agar berlangsung dengan aman, damai, dan transparan,” ujar Serda Ius pasaribu.
Setelah prosesi sambutan, acara diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh tokoh agama setempat. Kemudian, para peserta melaksanakan sesi foto bersama sebagai simbol kekompakan dan komitmen bersama untuk mengawal demokrasi di Kecamatan Tanggulangin.
Dandim 0211/TT Letkol Inf Fernando Batubara S.Sos.,M.Han Melalui Danramil 05/kolang Letda Inf Beringin Limbong mengatakan kegiatan ini, diharapkan seluruh pengawas TPS yang baru saja dilantik dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan berintegritas, demi terciptanya Pilkada yang lancar, aman, dan penuh keadilan di Kabupaten Tapanuli tengah dan berharap seluruh pihak terus berkolaborasi untuk mendukung jalannya demokrasi yang transparan dan bermartabat.
(Tim Red-)